Minggu, 04 Desember 2011

10 kebiasaan makan yang kurang baik

 1.Makan Terlalu Cepat
Menelan makanan terlalu cepat bisa berakibat buruk. Banyak udara tertelan yang dapat mengakibatkan kembung. Terburu-buru mengunyah dan menelan makanan dapat mengakibatkan gangguan pencernaan, karena sebenarnya di mulut, makanan dihaluskan oleh gigi dan dibantu air liur. Terlalu cepat waktu di mulut mengakibatkan lambung bekerja lebih keras. Makan terlalu cepat juga membuat tubuh jadi gemuk, karena tidak memberikan cukup waktu bagi otak untuk mengirim sinyal ke perut. Paling tidak dibutuhkan 20 menit untuk memberi pesan bahwa perut Anda penuh.

2. Melewatkan Sarapan
Mungkin pagi hari sangat sibuk, jalanan macet, takut terlambat tiba di sekolah atau di kantor menyebabkan banyak orang melewatkan sarapan. Kadar gula darah biasanya turun di malam hari, jadi otak kita biasanya kosong sampai kita makan di pagi hari. Studi menunjukkan bahwa kemampuan berpikir, mengingat dan bekerja meningkat apabila di pagi hari kita menyempatkan diri untuk sarapan. Selain itu makan pagi mengurangi keinginan nyemil sebelum jam makan siang atau makan lebih banyak kalori di siang hari. Makan sarapan benar-benar membantu kita menjaga berat badan.

3. Makan sebelum tidur malam hari
Metabolisme tubuh menurun dan mencerna makanan lebih lambat di malam hari. Bila kita makan kebanyakan di malam hari, tubuh akan bekerja lebih keras menyerap nutrisi sementara energi dibawa tidur sehingga jadilah lemak. Sebagian organ-organ terpaksa harus kerja keras mencerna dan menyerap makanan di malam hari, sehingga meskipun tubuh anda “tidur”, namun sebagian organ tetap bekerja, sehingga tubuh tidak beristirahat total, pemulihan kurang sehingga bangun pagi terasa kurang segar.

4. Kebanyakan minum kopi
Ilmuwan dari Johns Hopkins Medical School memberitakan bahwa orang yang minum lebih dari 5 cangkir kopi setiap hari beresiko 3 x lebih besar mempunyai masalah pada organ hati dibandingkan dengan orang yang tidak suka minum kopi. Penemuan lain dari peneliti Belanda menemukan bahwa wanita yang minum terlalu banyak kopi dapat mempunyai masalah kesuburan. Penelitian lain menunjukkan minum 3 cangkir kopi sehari bisa meningkatkan resiko kanker pankreas.

5. Kebanyakan gula
Kebanyakan kadar gula dalam darah mengakibatkan diabetes. Banyak orang menjadi gemuk bukan karena kandungan kalori dalam gula namun karena gula memiliki peran dalam mempengaruhi keseimbangan hormon kita. Nafsu makan meningkat dan

6. Merokok setelah makan
Merokok sangat berbahaya bagi kesehatan kapanpun dilakukan, namun bahayanya berlipat-lipat bila dilakukan setelah makan. Penelitian para ahli menemukan bahwa merokok sebatang rokok setelah makan sama dengan 10 batang (resiko kanker jauh lebih besar).

7. Melakukan diet ketat di hari biasa, namun “balas dendam” di weekend
Setelah dari Senin – Jumat sukses mengerem diri, namun saat weekend, banyak orang libur diet dan makan terlalu banyak. Hal ini kurang baik.

8. Makan makanan mentah
Sudah banyak artikel yang membahas bahwa makan makanan mentah sangat tidak baik dan tidak higienis bagi tubuh, terutama ancaman bakteri yang belum mati.

9. Makan menjadi pelampiasan saat sedih dan kecewa
Banyak orang saat merasa tertekan perlu menghibur diri dan makan kalori lebih banyak, hal ini tidaklah baik.

10. Tidak cukup minum air
Tahukah anda bahwa setiap saat kita merasa haus tandanya kita telah dehidrasi? Kekurangan cairan membuat tubuh kita terasa capai dan lapar, membuat kita mencari makanan padahal sebetulnya yang kita butuhkan adalah segelas air. Biasakan bawa sebotol air kemanapun anda pergi agar kebutuhan cairan anda terpenuhi. Hal ini membantu kita mengontrol nafsu makan dan berat badan.

Tips Melawan Malas Saat Bangun Pagi


Apa yang Anda lakukan ketika membuka mata dan terbangun di pagi hari? Kebanyakan Anda pasti akan menjawab malas beranjak dari kasur. Segera hilangkan malas dan susun semangat di jam-jam awal mata terbuka dengan beberapa langkah tepat berikut.

Gerakan yang tepat di pagi hari akan membuat Anda fokus, bersemangat dan tampak positif meski rutinitas sehari-hari cukup melelahkan. Dikutip dari Prevention, Senin (10/8/2009), ini dia 8 tips yang akan membuat Anda menyambut pagi dengan lebih bersemangat.

1. Lihatlah Sesuatu Yang Berwarna
"Ketika mata Anda terbuka dan melihat sesuatu yang berwarna, adrenalin akan terpicu dan seketika itu pula energi Anda akan terdorong," ujar Leatrice Eiseman, direktur eksekutif dari Pantone Color Institute.

Gunakan warna-warna cerah seperti merah, orange atau kuning pada bantal, selimut atau apapun yang berada dekat area kasur ketika Anda membuka mata untuk pertama kalinya.

2. Bangun dan Lihatlah Bunga Mawar
"Melihat sekuntum bunga mawar ketika terbangun, terutama bagi wanita akan meningkatkan mood dan semangatnya yang akan bertahan sepanjang hari," ujar Nancy Etcoff, PhD, anggota Harvard Medical School and the Harvard University Mind/Brain/Behavior Initiative.

3. Berhenti Memencet Tombol 'Snooze' di Alarm Anda
"Ketika Anda menekan tombol snooze, otak Anda tahu dan akan berkata bahwa bunyi itu akan mati beberapa menit lagi, sehingga Anda akan tertidur lebih pulas. Tapi itu juga artinya Anda akan lebih capek mendengar bunyi itu daripada ketika mendengar bunyi itu pertama kalinya.

"Strategi yang paling tepat adalah menyetel alarm pada jam dimana Anda benar-benar akan bangun, tidak usah menyetelnya lebih awal karena Anda tahu hal itu hanya akan membuat Anda lebih sering menekan tombol snooze," ujar Jodi Mindell, PhD dari The Sleep Disorders Center at the Children's Hospital of Philadelphia.


4. Gambarkan Harimu Sejenak
Ketika Anda benar-benar terbangun, tutup mata sejenak dan gambarkan apa yang akan Anda kerjakan pada hari itu dengan penuh semangat dan positif. "Berimajinasi tentang aktivitas selanjutnya akan merangsang otak untuk berpikir dan Anda akan berusaha mewujudkannya ketika benar-benar beraktivitas," ujar Dana Lightman, PhD, psikolog dai Abington, PA.


5. Minumlah Air Segera Setelah Bangun

Meminum segelas air segera setelah terbangun adalah cara yang baik untuk mengganti cairan tubuh yang berkurang semalamnya. "Segala sesuatu yang terjadi di dalam tubuh memerlukan air. Tanpa air yang cukup, sistem metabolisme dalam tubuh akan bekerja lebih keras yang dapat menyebabkan melemahnya fungsi organ," ujar Holly Andersen, MD, seorang asisten profesor di Weill Cornell Medical Center.

6. Biarkan Sinar Matahari Masuk
Sinar matahari yang menyentuh kulit akan membuat Anda lebih terbangun. Bacalah koran di dekat jendela atau keluarlah untuk sekedar minum kopi beberapa menit.

"Cahaya pagi yang masuk ke dalam tubuh bagaikan jam biologis yang akan menghentikan sekresi melatonin, hormon yang membuat seseorang mengantuk dan meningkatkan hormon serotonin yang memicu mood seseorang" ujar James B. Maas, PhD, seorang profesor psikologi di Cornell University.

7. Beri Sedikit Pijatan Di Wajah
Memijat area di sekitar wajah akan meningkatkan sirkulasi darah dan mempercepat bangun tidur. Mulailah memijat dari daerah kening, pipi, pukul-pukul dengan telapak tangan, kemudian daerah dagu dan akhirnya seluruh bagian wajah. Selain meningkatkan sirkulasi darah, gerakan memijat bisa membuat Anda berpijar dengan cepat.

8. Bermainlah Sedikit
Aktivitas fisik adalah satu cara ampuh untuk mengusir malas. "Melakukan seks di pagi hari contohnya bisa meningkatkan mood Anda karena beberapa hormon akan keluar, seperti hormon peningkat stamina (testosteron), energi (dopamin) dan ketenangan (oxytocin)," ujar Helen E. Fisher, PhD, seorang anthropolog dari Rutgers University.

Jumat, 02 Desember 2011

Pola hidup sehat itu gampang... :)

Bagi semua orang.., pasti menginginkan hidup sehat jasmani dan rohani kalau tidak begitu,berarti itu bukan orang, heheee...berikut adalah 5 tata cara atau 5 Pola Hidup Sehat 1. Kurangi makanan berlemak tinggi, contohnya margarin, santan, dan mentega,lebih baik kita mengkonsumsi lemak yang sehat, yaitu dari kacang-kacangan, hindari makanan bersantan kental jeroan, ataupun kuning telur dan kulit ayam. Tips : makanlah daging tanpa lemak, susu kedelai, yogurt, putih telur, ikan, dan susu rendah lemak,,

2. Ingat..hindari makanan yang berpengawet dalam jangka panjang, jangan mengkonsumsi makanan tersebut secara terus-menerus, hal itu dapat memicu tumbuhnya kanker.

3. Konsumsi makanan yang menggunakan pewarna alami,,dan jauhi makanan yang memakai pewarna buatan,karena itu tidak bagus bagi kesehatan,,

Tips : Perbanyak makan sayuran dan buah-buahan,karena itu sangat menyehatkan

4. Ini.., tehnik pengolahan makanan,, juga harus di perhatikan,karena ini juga berpengaruhpilihlah cara, menggoreng, d kukus, di rebus, dan di tumis, tentu saja dengan sedikit minyak,,

5. Terakhir untuk pelengkap...Perbanyak minum air putih, mineral 8 gelas sehari, hindari minuman beralkohol, bersoda dan minuman dengan kandungan gula dan kafein tinggi.

Tips : Jangan lupa meminum jus dari buah-buahan dan sayuran, karena seperti yang saya bilang tadi,sayur dan buah-buahan baik untuk kita